Pages

Kamis, 03 November 2011

Jenis - Jenis Hamster Menurut Si Google!!




Jenis jenis hamster dapat dibedakan berdasarkan klasifikasinya. Klasifikasi (pembagian hamster menurut kelas-kelas nya) adalah sebagai berikut.

Subfamili Cricetinae

Genus Mesocricetus- hamster emas
Genus Phodopus- hamster kerdil
Genus Cricetus- Hamster Eropa (Cricetus cricetus)
Genus Cricetulu- Hamster Ladak Hamster kerdil bergaris Hamster Cina (Cricetulus griseus)
Genus Allocricetulus
Genus Cansumys- Hamster Gansu (Cansumys canus)
Genus Tscherskia- Hamster Korea (Tscherskia triton)



Genus Mesocricetus- hamster emas

1. Hamster Suriah (Mesocricetus auratus), Juga disebut hamster emas atau hamster beruang.
 
Hamster Suriah atau Hamster Emas,Mesocricetus auratus, adalah seekor jenis hamster anggota subfamili Cricetinae. Pada alam bebas, mereka adalah binatang yang terancam, tetapi populer sebagai binatang peliharaan dan binatang untuk penelitian ilmu pengetahuan. Pada hamster Suriah dewasa berkembang dengan panjang 5 sampai 7 inci (12.5 sampau 17.5 sentimeter), dan lama hidupnya sekitar 2 sampai 3 tahun

2. Hamster Turki (Mesocricetus brandti), juga disebut hamster Brandt, hamster Azerbajain
Hamster Turki (Mesocricetus brandti) adalah spesies hamster yang memiliki relasi dekat dengan hamster Suriah. Hamster ini biasanya digunakan untuk penelitian di laboratorium, tetapi jarang digunakan sebagai binatang peliharaan. Hamster ini kurang populer karena sifatnya yang agresif, sehingga hamster ini hanya ada di toko binatang Amerika Serikat, sedangkan di Eropa dan negara lainnya hamster ini tidak terdapat pada toko binatang peliharaan dan tidak ada pada publik.
3. Hamster Kaukasus (Mesocricetus raddei), juga disebut hamster Georgia
Hamster Kaukasus (Mesocricetus raddei) adalah salah satu spesies hewan pengerat. Hamsterini masuk kedalam keluarga Cricetidae, memiliki genus mesocricetus. Hewan ini hanya dapat ditemui di Rusia.
4. Hamster Rumania (Mesocricetus newtoni)
Hamster Rumania (Mesocricetus newtoni) adalah salah satu spesies hewan pengerat. Hewan ini memiliki nama latin Mesocricetus newtoni. Hewan ini masuk pada keluarga Cricetidae. Hewan ini masuk kedalam genus mesocricetus. Hamster ini dapat ditemui di negara Bulgaria dan Rumania.

Genus Phodopus- hamster kerdil

1. Hamster kerdil putih Rusia (Phodopus sungorus); sering disebut sebagai hamster winter white
 Hamster kerdil putih Rusia adalah spesieshamster pada genus Phodopus. Hamster ini terutama hidup di Siberia dan juga dapat ditemukan di Dzungaria, Kazakhstan, Mongolia dan Manchuria. Lama kehidupan hamster ini berkisar sekitar 1½ sampai 2 tahun, walaupun hamster tersebut dapat hidup lebih lama.
2. Hamster kerdil Campbell (Phodopus campbelli)
 
Hamster kerdil putih Rusia adalah spesies hamster pada genus Phodopus. Hamster ini terutama hidup di Siberia dan juga dapat ditemukan di Dzungaria, Kazakhstan, Mongolia dan Manchuria. Lama kehidupan hamster ini berkisar sekitar 1½ sampai 2 tahun, walaupun hamster tersebut dapat hidup lebih lama.
3. Hamster Roborovski (Phodopus roborovskii); kadang-kadang disebut hamster Mongolia
Penampakan roborowsky terlihat seperti gambar dibawah ini

Genus Cricetus

Hamster Eropa (Cricetus cricetus)
Hamster Eropa, Cricetus cricetus adalah salah satu spesies hamster yang habitatnya berada di Eropa. Biasanya hamster ini ditemukan di peternakan, walaupun mungkin juga hidup di padang rumput dan kebun. Hamster ini dapat ditemukan di Belgia, Elsas , Rusia dan Rumania. Hamster Eropa lebih besar daripada hamster Suriah atau hamster kerdil dan biasanya disimpan sebagai binatang peliharaan.

Genus Cricetulu

1. Hamster Ladak (Cricetulus alticola)
Hamster Ladak, juga disebut Hamster kerdil Tibet adalah salah satu spesies hewan pengerat pada keluarga Cricetidae dan genus cricetulus. Hamster ini memiliki nama latin Cricetulus alticola. Hamster ini dapat ditemui di Tiongkok, India, dan Nepal.
2. Hamster kerdil bergaris (Cricetulus barabensis termasuk “C. pseudogriseus” dan “C. obscurus“), juga disebut hamster bergaris Tiongkok
Hamster Kerdil Bergaris (Cricetulus barabensis), juga diketahui dengan nama Hamster Tiongkok Bergaris, adalah salah satu spesies hamster. Spesies ini didistribusikan sepanjang Asia utara, dari Siberia selatan, Mongolia dan Tiongkok timur laut sampai Korea Utara. Hamster kerdil bergaris yang sudah dewasa memiliki berat sebesar 16.7-31.0 g, dan memiliki panjang badan 74.2-103.6 mm dengan panjang ekor 21-36 mm.
3. Hamster Cina (Cricetulus griseus)
4. Hamster kerdil Kam (Cricetulus Kamnesis)
Hamster Tibet (Cricetulus kamensis) adalah salah satu spesies hewan pengerat. Hewan ini masuk kedalam keluarga cricetidae. Hewan ini masuk kedalam genus cricetulus. Hamster jenis ini hanya dapat ditemui di Tiongkok, terutama di Tibet
5. Hamster ekor panjang (Cricetulus longicaudatus)
Hamster ekor panjang adalah salah satu spesies hewan pengerat. Hamster ini masuk kedalam keluarga cricetidae dan masuk kedalam genus cricetulus. Hamster ini memiliki nama latin Cricetulus longicaudatus. Hewan ini dapat ditemui di Tiongkok, Kazakhstan, Mongolia, dan Rusia.
6. Hamster kerdil abu-abu (Cricetulus migratorius); juga disebut hamster abu-abu migrasi, hamster abu-abu, hamster Armenia, atau hamster migrasi
Hamster kerdil abu-abu, juga disebut Armenia, hamster abu-abu migrasi adalah salah satu spesies hewan pengerat yang masuk kedalam keluarga cricetidae dan masuk kedalam genus cricetulus. Hewan ini dapat ditemui di Afganistan, Bulgaria, Tiongkok, Yunani, Iran, Irak, Israel, Yordania, Kazakhstan, Lebanon, Republik Moldova, Mongolia, Pakistan,Palestina, Rumania, Rusia, Turki, dan Ukraina. Habitat alaminya berada di daerah berbatu.
7. Hamster Sokolov (Cricetulus sokolovi)
Hamster Sokolov (Cricetulus sokolovi) adalah salah satu spesies hamster yang merupakan hewan pengerat. Hamster ini masuk pada keluarga Cricetidae dan masuk kedalam genus cricetulus. Hamster ini dapat ditemui di Tiongkok dan Mongolia.


Genus Allocricetulus

1. Hamster Mongolia (Allocricetulus curtatus)
Hamster Mongolia (Allocricetulus curtatus) adalah salah satu jenis hamster yang merupakan spesies dari hewan pengerat. Hamster ini memiliki nama latin Allocricetulus curtatus. Hewan ini masuk kedalam keluarga cricetidae dan masuk kedalam genus cricetulus Hamster ini memiliki habitat di Tiongkok dan Mongolia.
2. Hamster Kazakhstan (Allocricetulus eversmanni); juga disebut hamster Eversmann
Hamster Eversmann, juga disebut Hamster Kazakhstan adalah salah satu spesies hewan pengerat. Heawn ini masuk kedalam keluarga Muridae dan masuk kedalam genus allocricetulus. Hamster ini memiliki nama latin Allocricetulus eversmanni. Hamster ini hanya dapat ditemui di Kazakhstan.



Genus Cansumys

Hamster Gansu (Cansumys canus)
Hamster Gansu (Cansumys canus) adalah salah satu spesies hamster yang merupakan spesies hewan pengerat. Hamster ini masuk kedalam keluarga Cricetidae. Hamster ini adalah satu-satunya genus ‘Cansumys. Hamster ini hanya dapat ditemui di Tiongkok.

Genus Tscherskia

Hamster Korea (Tscherskia triton)
Hamster Korea (Tscherskia triton) adalah salah satu spesies hamster yang merupakan spesies dari hewan pengerat. Hamster ini masuk kedalam keluarga Tscherskia. Hamster ini adalah hamster pemakan hasil panen seperti padi. Hamster ini dapat ditemui di Tiongkok dan Korea.

           

0 komentar:

Posting Komentar